Peta - Kiribati (Republic of Kiribati)

Kiribati (Republic of Kiribati)
Bendera Kiribati
Republik Kiribati (bahasa Inggris: Republic of Kiribati), diucapkan, adalah sebuah negara kepulauan yang terletak di Samudra Pasifik. Ketigapuluh tiga atol negara ini tersebar sepanjang 3.500.000 km² di dekat khatulistiwa. Namanya adalah transliterasi "Gilberts", nama bahasa Inggris untuk kelompok kepulauan terbesar, Kepulauan Gilbert dalam bahasa Kiribati.

Kiribati merdeka dari Britania Raya pada tahun 1979. Ibukotanya adalah Tarawa Selatan, yang sekarang merupakan daerah berpenduduk terpadat, terdiri dari sejumlah pulau-pulau kecil, dihubungkan oleh serangkaian jalan lintas yang meliputi sekitar setengah area atol Tarawa.

Kiribati adalah anggota Komunitas Pasifik Selatan (SPC), Negara-Negara Persemakmuran, IMF, dan Bank Dunia, dan menjadi anggota penuh Perserikatan Bangsa-Bangsa pada tahun 1999.

Nama Kiribati diadopsi saat kemerdekaan. Ini adalah lafal pengucapan orang lokal dari kata Gilberts . Nama ini berasal dari kepulauan utama yang membentuk negara ini. Dulunya dinamai Kepulauan Gilbert yang diambil dari nama seorang penjelajah Inggris, Thomas Gilbert. Dia melihat banyak pulau pada 1788 sambil memetakan rute luar dari Port Jackson ke Guangzhou.

Kepulauan Kiribati dinamai Îles Gilbert ( Kepulauan Gilbert ), pada sekitar tahun 1820, oleh laksamana Rusia Adam von Krusenstern dan kapten Prancis Louis Duperrey. Kedua peta mereka, yang diterbitkan pada tahun 1820, ditulis dalam bahasa Prancis. Dalam bahasa Inggris, kepulauan itu sering disebut sebagai Kingsmills pada abad ke-19, meskipun nama Kepulauan Gilbert semakin banyak digunakan, termasuk dalam Western Pacific Order in Council tahun 1877.

Nama Gilbert dimasukkan ke dalam nama seluruh koloni Kepulauan Gilbert dan Ellice sejak tahun 1916, dan tetap dipertahankan setelah Kepulauan Ellice menjadi sebuah negara terpisah yaitu Tuvalu pada tahun 1976. Ejaan Gilberts dalam bahasa Gilbert menjadi Kiribati dapat ditemukan dalam buku-buku berbahasa Gilbert yang dibuat oleh para misionaris dan yang lainnya (lihat mis. Dewan Misionaris Hawaii, 1895).

Sering juga diusulkan bahwa nama lokal untuk Kepulauan Gilbert adalah Tungaru (misalnya oleh Arthur Grimble pada tahun 1989). Akan tetapi nama Kiribati dipilih sebagai nama negara merdeka yang baru melalui konsensus lokal, dengan alasan bahwa nama itu lebih modern, dan sebagai pengakuan dimasukannya pulau-pulau seperti Kepulauan Phoenix dan Kepulauan Line, yang sebelumnya tidak pernah dianggap sebagai bagian dari rantai kepulauan Tungaru (atau Gilberts).

Pengucapannya berbeda: Kiribas adalah pengucapan resmi karena ti dalam bahasa Gilbert berbunyi s.

 
Mata uang / Bahasa 
ISO Mata uang Simbol Angka signifikan
AUD Dolar Australia (Australian dollar) $ 2
ISO Bahasa
EN Bahasa Inggris (English language)
Peta - Kiribati (Republic of Kiribati)
Peta
Google Earth - Peta - Kiribati
Google Earth
OpenStreetMap - Peta - Kiribati
OpenStreetMap
Peta - KiribatiKiribati_map_LOC.jpg
Kiribati_map_LOC.jpg
2399x1943
freemapviewer.org
5457152171_2ecf61da7...
2550x3209
farm6.staticflickr.c...
pacific.jpg
2806x1967
www.kiritours.com
03-pacific.jpg
2806x1967
posturi.files.wordpr...
Kiribati_map-Macedon...
2417x1969
upload.wikimedia.org
Kiribati_map_LOC.jpg
2399x1943
upload.wikimedia.org
Air
2371x1804
upload.wikimedia.org
Republic-of-Kiribati...
2371x1804
www.travelx.com
kiribati.jpg
1543x1288
www.lib.utexas.edu
kiribati.jpg
1543x1288
images.nationmaster....
Kiribati_Map_1994.jp...
1543x1288
upload.wikimedia.org
large_detailed_polit...
1543x1288
www.vidiani.com
0qarr.gif
1591x1037
i.imgur.com
west_pacific_islands...
1158x1420
images.nationmaster....
kiritimati_island_77...
1468x1114
www.lib.utexas.edu
Kiribati-map.gif
1412x1057
www.ezilon.com
kiribati-map.gif
1412x1057
www.globalcitymap.co...
kiribati_map_large.p...
1800x813
www.maneaba.net
Kiribati-Overview-Ma...
1477x857
mappery.com
Kiribati-Overview-Ma...
1477x857
www.mappery.com
pacific-aviation-map...
1238x929
siteresources.worldb...
Pembagian administratif
Negara, State, Daerah,...